Menjadi wanita yang tidak hanya glowing diluar, tetapi glowing didalam juga
5 Cara Menjaga Kesehatan Rahim setelah Menikah | Sebagai wanita kita selalu didorong untuk menjaga kecantikan seperti memakai baju yang pantas bersih, merawat kesehatan rambut agar tetap rapi, merawat wajah supaya glowing paripurna, hingga belajar memakai makeup agar secantik Cinderella. Tapi, kadang kita lupa dengan kewajiban untuk selalu menjaga kesehatan badan apalagi bagian intim kita.
Apalagi setelah menikah, seperti kondisiku saat ini, sebagai pengantin baru bekerja keras untuk masa depan hingga lupa untuk menjaga kesehatan fisik. Bekerja siang malam bersama suami, tentu dengan pola makan yang tidak teratur, lupa olahraga hingga obesitas, yang diikuti dengan insomnia. Kehidupan semakin tidak seimbang. Yang dijaga cuma perawatan wajah saja agar tetap glowing, tapi didalam badan ini tidak sehat.
Dan, ternyata ini berdampak juga kepada rahimku. Siklus menstruasi yang menjadi tidak teratur, keram perut yang sakitnya luar biasa ketika menstruasi, sering pegal, dan masalah kesehatan yang lain. Sehingga mengganggu aktifitas suami istri, membuat mood saya dan suami jadi tidak baik.
Akhirnya aku memutuskan untuk konsultasi dokter obgyn diklinik terdekat agar bisa mendapatkan solusi terbaik untuk menjaga kesehatan rahim setelah menikah. Hasil pemeriksaan menyatakan bahwa tidak ada 'apa-apa' didalam rahimku yang mengganggu siklus menstruasi, hanya saja memang karena faktor obesitas, pola makan yang tidak teratur, pola tidur, dan hidup yang tidak seimbang.
Sesuai anjuran dokter, dan teman saya yang psikolog. Dikit demi sedikit aku ubah untuk mengatur pola hidup lebih seimbang. Berikut adalah caraku untuk menjaga kesehatan rahim setelah menikah:
Mengatur Jadwal (Schedulling)
Hal yang paling awal kulakukan adalah menulis jadwal esok hari, mingguan, hingga bulanan. Hal ini bisa menjadi pandangan dan motivasi. Jadi kutulis apa saja yang ingin aku lakukan diesok hari, seperti bangun tidur, olahraga 15 menit, beberes rumah, bekerja didepan laptop, masak, dll. Sehingga hidup jadi lebih teratur. Setelah ditulis, kertasnya aku pajang didepan kulkas dan dikamar, pokoknya yang mudah dilihat.
Hal yang penting adalah memahami siklus haid dengan menggunakan Aplikasi Kalender Haid Saya. Agar bisa mengetahui HPHT (Hari Pertama Haid Terakhir) jadi memudahkan kita untuk tahu proses kedepan apakah menstruasi sudah sesuai jadwal atau tidak, serta mengetahui masa subur (bagi yang sedang ingin promil).
Lalu bagaimana menghitung HPHT?
Menurut artikel dokter www.dokterbagus.com untuk tahap awal disarankan untuk menghitung 3 kali siklus sehingga bisa mengetahui waktu menstruasi kamu kira kira berapa hari, ada yang tiap 28 hari sampai 35 hari. Bagi yang masih bingung harus hitung manual bisa pakai Aplikasi Kalender Saya. Aplikasi ini bisa bantu untuk mengetahui tanggal HPHT, masa subur, hari perkiraan haid bulan depan, dll. Hanya dengan memasukkan tanggal haid terakhir kamu.
Yang bikin asik, aplikasi ini bisa ditampilkan sebagai widget, jadi bisa kepo kapan aja hehe...
Olahraga dan perbanyak aktifitas fisik
Mungkin menurut banyak orang, saran ini sangatlah klise. Tapi ini yang mengubah hidupku, serius!. Menurut saran dokter waktu ideal untuk olahraga (untuk usia 18-64 tahun) adalah 150 menit seminggu. Atau setidaknya olahraga 3x seminggu. Aku sering sekali telat menstruasi sampai pernah sampai telat 3 bulan, bikin panik karena sudah test beberapa kali hasilnya negatif. Akhirnya memutuskan untuk mulai olahraga lagi secara perlahan.
- Jalan kaki 30 menit dipagi hari
selain mudah untuk dilakukan bagi pemula, dengan berjalan kaki 30 menit dipagi hari bisa menyehatkan jantung, melepaskan stress dan manfaat lainnya. - Yoga
cocok sekali untuk kaum rebahan dan pemula, stretching sederhana seperti pose kobra, cow, cat, fish dll. Bisa melancarkan peredaran darah, membuat otot menjadi rileks. - Senam Aerobik
Banyak sekali video senam di youtube, dari yang mudah hingga pro semuanya ada. Tinggal ikuti saja, lumayan bisa bakar kalori
Menjaga kebersihan Vagina
- Pakailah celana dalam yang berbahan katun (menyerap keringat)
- Setelah berhubungan, langsung pipis dan basuh vagina dengan air bersih
- Hindari membersihkan vagina dengan sabun langsung, karena akan mengacaukan Ph vagina yang menyebabkan keputihan
- Mencukur dengan menggunakan alat yang steril
Mengatur pola makan dan memilih makanan yang lebih sehat
Langkah awal yang kulakukan adalah membatasi jumlah kalori harian dan defisit kalori. Rata rata wanita dewasa membutuhkan 2000 kalori perhari, maka dengan tujuan untuk mengurangi berat badan. Aku mengurangi 500 kalori perhari, dengan olahraga dan mengatur asupan makanan.
- Wajib sarapan dengan memakan makanan tinggi protein seperti telur dadar, oatmeal, atau roti gandum.
- Menghindari makanan yang manis manis, seperti jajanan kekinian saat ini, corndog, minuman boba, thai tea dan teman temannya.
- Perbanyak makan sayur hijau, seperti brokoli, bayam, sawi, dll.
- Memilih camilan sehat daripada gorengan, seperti salad atau buah potong
- Konsumsi yogurt untuk kesehatan rahim
Menghindari stress berlebih
Hidup memang selalu ada tantangan, drama, masalah dan hal itu yang tidak bisa kita kontrol untuk selalu baik baik saja. Fokus ke solusi dan kalau memang tidak terkontrol, lepaskan saja dengan 'legowo'. Mudah sekali yah, mengatakan seperti itu? tapi hal itu memang solusinya.
- Mengatur nafas dengan meditasi,
hal ini sering dipraktekkan oleh para biksu untuk menjernihkan pikiran, fokus dan kesehatan. - Salurkan stress dengan mengerjakan hobi, misalkan bermain games, olahraga sepeda, bermain musik, dll.
- Tidur yang cukup dimalam hari sekitar 6-8 jam sangat ampuh untuk mengurangi stress
- Sesekali berlibur agar tidak penat dengan rutinitas sehari hari. Anggap sebagai reward setelah kerja setiap hari.
Itulah artikel tentang 5 cara menjaga kesehatan rahim setelah menikah Jangan lupa untuk cek siklus haid kamu secara berkala di Aplikasi Kalender Haid Saya [download disini]. Informasi mengenai dunia kesehatan dan tips tipsnya, silahkan cek di website ini: www.dokterbagus.com
10 Komentar
Thanks for sharing this great and useful information in your blog quiebras de abogados. Hidup memang selalu ada tantangan, drama, masalah dan hal itu yang tidak bisa kita kontrol untuk selalu baik baik saja. It is really good and interesting. Keep sharing more useful blogs.
BalasHapusVery creative and friendly for users.
BalasHapusThis is really helpful post and very informative there is no doubt about it.
BalasHapusThanks for the update and quick reply.
BalasHapusThanks a lot for sharing!
BalasHapus"The content of your post is awesome" Great work!
BalasHapusNew York State Divorce Lawyers
BalasHapusprovide expert legal counsel and representation in matrimonial matters, offering tailored solutions to navigate the complexities of divorce proceedings with proficiency and empathy.
Nice...I appreciate the insights you've shared.
BalasHapus##Interesting to read your post. Keep sharing more interesting blogs.
BalasHapusArtikel yang sangat informatif dan berguna bagi wanita yang ingin menjaga kesehatan rahim setelah menikah.
BalasHapusNew York Divorce Law Firm